Selasa, 01 Juli 2014

Muhasabah Awal Ramadhan

By Belajar Bareng Bu Niken di 7/01/2014 08:56:00 PM

Bulan penuh ampunan itu tlah tiba
Menyapa tiap jiwa penuh dosa
Beri kesempatan pada hamba
Tuk peroleh ampunan-Nya

Hari-harinya penuh makna
Mutiara pahala tersimpan dalam detiknya 
Beri kesempatan pada jiwa
Tuk dapatkan pahala berlipat dari-Nya

Bulan itu istimewa
Hadirnya dinanti para pemburu surga
Berharap tuk peroleh ridho-Nya
Hingga kelak bertemu dengan-Nya

Namun, tak semua hamba mengerti
Bahwa kini Ramadhan terus berlari
Meninggalkan diri tertatih di bulan suci
Membiarkannya pergi tanpa bekal teraih pasti

Digolongan manakah kita ini?

Jiwa yang menggenggamnya penuh erat, menjalaninya penuh manfaat
Ataukah membiarkan diri terjerat, pada nikmat  nafsu sesaat

Padahal tertulis jelas dalam surat cinta-Nya
Bahwa puasa kewajiban orang beriman tuk gapai derajat taqwa

Sebelum Ramadhan menjauh pergi
Meski tertatih, azzamkan dalam hati
Tuk tingkatkan kualitas diri
Barangkali inilah kesempatan Ramadhan kita terakhir kali


Batang, 2 Juli 2014
10:53 AM
by Niken Harena








0 komentar:

Posting Komentar

 

Puzzle Kehidupan Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea